Tuesday 5 September 2017

Kecanggungan antar Maba

Kecanggungan antara maba untuk berkomunikasi membuat kita sulit untuk berinteraksi dengan teman seangkatan dan sulitnya mendapatkan informasi. Para maba biasanya malu untuk memulai suatu percakapan atau gengsi terhadap sesuatu, padahal hal tersebut membuat kita sulit mendapatkan teman.

Terkadang permasalahan seorang maba bukan soal kecanggungan dalam berinteraksi saja tetapi ada sebuah kecocokan dalam berbicara, dimana biasanya para maba merasa tidak cocok dalam berbicara dengan teman baru sehingga mereka mencari teman atau memilih-milih teman dalam berinteraksi.

Seorang maba sangat dibutuhkan untuk mendapatkan teman karena teman akan membantu kita disaat kesulitan dalam berbagai hal, seperti membatu dalam pelajaran yang sulit di mengerti dan membantu kita dalam berorganisasi. Maka mencari teman yang baik dan membawa kita ke arah yang benar sangat dianjurkan😄.

Kehidupan para maba penuh dengan hal-hal yang baru, sehingga akan merasa berbeda dengan keadaan pada saat masa SMA. Dengan demikian, maba harus hidup secara mandiri, pandai berinteraksi dan selalu semangatttt. Fighting!!!💪

No comments:

Post a Comment

Ekonomi Digital di Indonesia